Makan bakso? siapa yang tidak suka? Setiap daerah mempunyai ciri khas sendiri-sendiri. Kali ini saya ingin menampilkan bakso malang. Malang selain terkenal dengan kota bunga, club sepakbola Arema Indonesia juga terkenal dengan bakso malang.
Mungkin yang sudah pernah ke Malang sudah tidak asing lagi dengan rasa, isi bakso malang. Sebenarnya bisa juga membuat sendiri seperti resep bakso lainnya, hanya saja isi bakso malang lebih beragam. Ada lontong, tahu rebus, tahu goreng, mie putih, mie kuning, siomay rebus, siomay goreng mekar, siomay panjang goreng, bulat goreng isi usus, pentol.
Wuih ...banyak ya? apa habis? Tenang saja, kalau di Malang kita dapat membeli perbiji. Jadi tidak harus satu porsi. Misalnya : membeli lontong, pentol, siomay goreng mekar, mie.
Harganya pun tidak mahal. Tiap biji minimal Rp 500, kecuali pentol minimal Rp 1000, tergantung besar kecilnya pentol. Nah, murah meriah ya?
Jadi kalau pas jalan-jalan ke Malang punya uang Rp 5000 sudah dapat beli bakso. Kalau yang belum puas, dapat membuat sendiri di rumah.
Selamat berkreasi.
Bookmarks
Archive
Our Partners
Rabu, 26 Juni 2013
Minggu, 23 Juni 2013
Si Rujak Manis....segernya...
Makan buah selain menyehatkan juga menyegarkan. Buah dapat dimakan langsung ada juga yang dapat dibuat menu lain. Jika mencoba menu lain, mebuat rujak manis bisa dilakukan, pasti sudah mencoba ya....tidak asing lagi kan?
Pastinya bahan-bahan buah-buahan ada di sekitar kita, misalnya mangga muda, keti,um, nanas, bengkoang, jambu air, pepaya agak masak, mungkin bisa ditambah dengan buah lain.
Bumbunya : garam, gula merah, kacang tanah goreng, bawang putih, cabe terus dihaluskan, diberi sedikit air. Nah, jadilah rujak manis. Gampang kan? pasti enak, tidak kalah dengan salad buah rasanya. KAlau membuat sendiri pasti lebih banyak dan orang serumah dapat makan dengan puas.
Selamat mencoba.
Pastinya bahan-bahan buah-buahan ada di sekitar kita, misalnya mangga muda, keti,um, nanas, bengkoang, jambu air, pepaya agak masak, mungkin bisa ditambah dengan buah lain.
Bumbunya : garam, gula merah, kacang tanah goreng, bawang putih, cabe terus dihaluskan, diberi sedikit air. Nah, jadilah rujak manis. Gampang kan? pasti enak, tidak kalah dengan salad buah rasanya. KAlau membuat sendiri pasti lebih banyak dan orang serumah dapat makan dengan puas.
Selamat mencoba.
Jumat, 21 Juni 2013
Rujak Cingur segar dan Yummi.......
Kalau orang Jawa Timur pasti sudah tidak asing lagi denga makanan rujak cingur. Apa mungkin didaerah lain ada? kalau belum tahu ini dia "Si Rujak Cingur.
Rujak cingur terdiri dari daging atau urat di sekitar mulut sapi, di rebus kemudian dipotong kecil-kecil, teme goreng, bisa juga ditambah tempe kacang yang digoreng, tahu goreng, kecambah, kangkung (bisa diganti selada air), ketimun, lontong (bisa diganti nasi).
Nah, untuk sambalnya, gula merah, kacang tanah gorng, cabai, garam, irisan pisang yang masih muda, petis dihaluskan. Setelah itu dicampur jadi satu.
Kamis, 20 Juni 2013
Kupang Keraton - Sate Kerang, "Sea Food" lain daripada yang lain
Kalo mendengar kata "sea food" atau makanan laut pasti yang terbesit di makanan kita adalah ikan laut atau udang yang biasa kita jumpai pada makanan sea food. Makanan sea food sekarang sudah menjadi makanan favorit bagi sebagian besar orang.
Di restoran ataupun di pasar sering kita jumpai makanan dari udang, ikan dorang, ikan salmon dan sebagainya. Di rumah, di warung makan maupun di restoran sea food ini dapat diolah dengan berbagai variasi menu. Mulai dari yang digoreng, kukus dan bakar.
Tapi kali ini saya menampilkan jenis sea food lain daripada yang lain. Nama makanan ini adalah "Kupang Keraton - Sate Kerang. Makanan ini banyak kita jumpai di daerah Pasuruan, Surabaya, Malang dan sekitarnya. Mungkin daerah lain ada ya? ( atau saya yang kurang tahu?).
Kupang keraton ini berbahan dasar dari kearng yang masih kecil-kecil jadi kerang ini masih berwarna putih, dimasak untuk campuran kuahnya. Adapun kuahnya sendiri ada petisnya jadi berwarna coklat, terus ada lontong, ada pohong goreng yang dipotong kecil-kecil dan ada kerang sebagai satenya. Bumbu untuk masakannya pun sederhana, hanya bawang putih, cabe seckupnya, dan gula putih. Jangan lupa beri kucuran jeruk nipis agar tidak bau amis. Sangat mudah kan? ini makanan dapat digunakan untuk menu sea food yang lain. Selamat mencoba dan berkreasi.
Rabu, 19 Juni 2013
Kreatif Menghias Tumpeng Yuk.......
Tumpeng sudah tidak asing lagi di telinga kita. Biasanya tumpeng disajikan pada perayaan ulangtahun, syukuran bahkan ada lomba menghias tumpeng pada hari kemerdekaan.
Sebenarnya menghias tumpeng sama halnya menghias kue tart. Hanya saja tumpeng bahan bakunya dari nasi kuning, ada telur goreng/rebus, ayam goreng/ayam bakar, ada tomat, ketimun, cabe merah besar sebagi hiasan, mungkin bisa ditambah dengan yang lainnya.
Alat-alat untuk menghias tumpeng sekarang mudah didapat, hanya kita sendiri kreatif / tidak? Kita dapat menghias tumpeng dengan berbagai bentuk, ya....itung2...seperti arsitektur....yang mendesain, tapi ...kita mendesain tumpeng lho......
Nah, tidak ada salahnya jika ada perayaan ulangtahun, tasyakuran kita menampilkan tumpeng hasil kreatifitas kita sendiri. Selain menyenangkan, kita dapat bangga bisa berkreasi dalam acara kita.
Selamat mencoba dan berkarya!
Selasa, 18 Juni 2013
"Lontong Balap" ....siapa yang menang?
"Lontong Balap"...apaan ya? terus apa seperti kendaraan di jalan raya?
Aha....tentu saja tidak, ini makanan yang katanya khas Surabaya. Penasaran kan? kita intip yuk si Lontong Balap. Saya juga tidak tahu, kenapa dijuluki lonton balap? Mungkin karena sederhana dan enak, kita balapan pengen coba....he2...
Sepintas kita perhatikan lontong balap seperti soto, tapi beda rasa. Bahan dari lontong balap, lontong, irisan tahu goreng, kecambah, irisan ketela pohon yang diparut dan digoreng.
Cara membuatnya sama seperti soto, cuman kalo soto menggunakan jahe dan serai, kalau lontong balap hanya garam, bawah putih, merica, dihaluskan, digongso terus dibuat kuah. Kalo untuk kuahnya yang berwarna coklat itu pakai petis, kalo tidak ada pake kecap.
Jangan lupa kasih kasih prei, dan bawang merah yang sudah digoreng. Untuk kuah, bisa dicampur sumsusm sapi atau udang, suka-suka kita.
Mudah kan? cocok nih, bagi teman-teman yang bosan dengan daging, ikan telur. Tidak ada salahnya dicoba, sederhana, mudah didapat, mengenyangkan serta lengkap ada sayurannya.
Dicoba yukkkkkkkkkkkk.........
Langganan:
Postingan (Atom)
Mengenai Saya
Popular Posts
-
Pepaya sudah tidak asing bagi kita. Buah yang manis dan menyegarkan. Buah pepaya dapat kita jadikan campuran es buah, dimakan sebagai b...
-
Makan bakso? siapa yang tidak suka? Setiap daerah mempunyai ciri khas sendiri-sendiri. Kali ini saya ingin menampilkan bakso malang. Malan...
-
Madumongso....makanan ini sudah tidak asing lagi di Jawa Timur. Makanan ini sering muncul pada waktu lebaran. Memang agak rumit membuatnya...
-
Tumpeng sudah tidak asing lagi di telinga kita. Biasanya tumpeng disajikan pada perayaan ulangtahun, syukuran bahkan ada lomba menghias t...
-
"Lontong Balap"...apaan ya? terus apa seperti kendaraan di jalan raya? Aha....tentu saja tidak, ini makanan yang katanya kha...
-
Biasanya kita mengolah ceker ayam untuk tambahan sup ayam, ada juga sekarang yang dibuat ceker crispy. Tetapi kali ini saya menyajikan ...
-
Biasanya wortel dan buncis dibuat sup atau oseng-oseng. Kali ini saya berbagi resep "orak-arik wortel dan buncis". Bahan-bahann...
-
Kalau orang Jawa Timur pasti sudah tidak asing lagi denga makanan rujak cingur. Apa mungkin didaerah lain ada? kalau belum tahu ini dia &...
-
Makan buah selain menyehatkan juga menyegarkan. Buah dapat dimakan langsung ada juga yang dapat dibuat menu lain. Jika mencoba menu lain, ...
-
Kalo mendengar kata "sea food" atau makanan laut pasti yang terbesit di makanan kita adalah ikan laut atau udang yang biasa kit...