Jumat, 16 Agustus 2013

Oseng - oseng Bunga Pepaya Gantung


Pepaya sudah tidak asing bagi kita. Buah yang manis dan menyegarkan. Buah pepaya dapat kita jadikan campuran es buah, dimakan sebagai buah dan yang masih mengkal dapat kita jadikan campuran rujak manis. Pepaya dapat kita jadikan berbagai olahan. Mulai dari daun pepaya dapat kita jadikan urap- urap, pecel, oseng-oseng. Buah pepaya yang belum masak dapat kita jadikan sayur lodeh. Kali ini saya akan memberikan resep "oseng-oseng bunga pepaya." Bahan-bahannya: bunga pepaya gantung, tempe yang dipotong kecil-kecil, udang kering (ebi), garam, bawang putih, bawang merah, laos, sedikit gula putih. Cara membuatnya : bunga pepaya gantung direbus terlebih dahulu agar rasa pahitnya hilang. Setelah matang, tiriskan. Siapkan wajan yang sudah diberi sedikit minyak. Masukkan bawang putih, bawang merah, laos. Masak setengah matang. Kemudian masukkan bunga pepaya gantung, tempe yang dipotong kecil-kecil, udang kering, jangan lupa ber garam dan sedikit gula pasir. Bila ingin rasa pedas, masukkan cabai sesuai selera. Mudah bukan? selamat mencoba.

0 komentar:

Posting Komentar